BukaLapak: Character Design for Sticker
Cerita Di Balik Layar Desain Karakter Bukalapak
For story in english, please refer to page 2
Menawar pada saat berbelanja adalah salah satu budaya jual beli di Indonesia. Karena itulah semua aplikasi online marketplace memiliki fitur chatting antara pembeli dengan penjual. Melalui fitur tersebut pembeli dapat menanyakan ketersediaan barang, fitur barang hingga menawar harga barang.
Bukalapak, salah satu online marketplace terbesar di Indonesia juga memiliki fitur chatting. Pada saat fitur sticker chatting menjadi populer Bukalapak tertarik untuk menambahkan fitur tersebut kedalam aplikasi mereka.
Untuk pembuatan desain sticker dibutuhkan maskot atau karakter desain yang saat itu belum dimiliki oleh Bukalapak. Klien merasa bahwa karakter yang cocok bagi brand adalah kotak kardus (melambangkan kotak yang digunakan penjual untuk mengirimkan barang), tenda (lapak adalah istilah yang banyak digunakan oleh penjual di pinggir jalan yang menjalankan bisnisnya dibawah tenda) atau semut (melambangkan kerjasama antara Bukalapak dengan penjual).
Dari semua konsep tersebut, konsep kardus dirasa sebagai image yang paling mudah dipahami hubungannya dengan kegiatan jual-beli oleh pengguna Bukalapak. Desain yang kami kembangkan adalah karakter berkepala kardus.
Desain terpilih kemudian dikembangkan menjadi terlihat maskulin berdasarkan pada demografis pengguna. Lalu diminimaliskan lebih jauh lagi menjadi sebuah kardus berkaki. Feedback terakhir yang kami dapatkan adalah karakter kardus tersebut ingin diberikan image superhero melambangkan keunggulan Bukalapak dalam jual-beli.